Resep kue kering Cookie Brownies

Cookie Brownies

Bahan-bahan 
- 100 g coklat DCC
- 60 g margarin/butter
- 90 g gula pasir
- 1 butir telur
- 65 g tepung terigu pro sedang
- 10 g coklat bubuk
- 1/4 sdt baking powder
Cara membuat: 
a. Lelehkan coklat dan margarin dengan cara di tim.
b. Sambil menunggu leleh, kocok gula dan telur hingga gula larut. Bisa pakai ballon whisk.
c. Selanjutnya tuang adonan coklat pada adonan telur dan aduk rata.
d. Tambahkan tepung terigu+coklat, bubuk+baking powder dan aduk rata kembali.
e. Setelah semua tercampur rata, masukkan adonan kedalam kulkas kurang lebih 10 menit, agar adonan mudah diambil nantinya.
f. Adonan yang sudah dari kulkas, ambil sesendok dan taruh di atas kertas baking, *wajib dialasi kertas agar tidak lengket nanti. Panggang di suhu 150c kurang lebih 20 sd 25 menit sesuai oven masing-masing.
Resep kue kering Cookie Brownies Resep kue kering Cookie Brownies Reviewed by Si pipi tembem on Maret 20, 2019 Rating: 5

Tidak ada komentar